Resep Kue Lapis Marmer


   Terkadang kita bingung menentukan menu masakan yang akan dimasaka dalam menu sehari-hari bukanlah merupakan pilihan yang mudah. Sepertihalnya menentukan menu masakan ataupun minuman yang spesial pada orang sekitar anda. Oleh karena itu, maka izinkan saya sebagai media untuk anda mendapatkan referensi masakan untuk membatu kebutuhan anda dalam mencari referensi masakan
   Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan resep hidangan satu ini pada anda mengenai Resep Cara Membuat Kue Lapis Marmer yang mungkin dapat membantu masalah anda dalam memasak serta tuntutan memasak yang anda rasakan dalam kehidupan sehari-hari. Untuk tahapan membuat hidangan yang satu ini, andapun tidak perlu risau karena sudah kami tulis secara rinci. Berikut resepnya
   Warna, corak dan penampilan kue lapis ini terlihat sangat cantik serta menarik. Anda pasti merasa sangat bangga jika bisa menyajikan kue dirumah. Anda juga bisa menjadikannya sebagai bingkisan atau antaran untuk sahabat atau kerabat saat hari yang bahagia.

Bahan-bahan:
1. 20 kuning telur
2. 150 gram gula pasir halus
3. 60 gram tepung terigu protein sedang
4. 20 gram maizena
5. 20 gram susu bubuk
6. 100 gram margarin
7. 100 gram mentega asin
8. 2 sendok makan susu kental manis putih
9. 1 sendok teh moka pasta
10. 1/2 sendok teh cokelat pasta

Bahan Ii:
1. 10 kuning telur
2 .85 gram gula pasir
3. 25 gram tepung terigu protein sedang
4. 15 gram cokelat bubuk
5. 10 gram susu bubuk
6. 1/4 sendok teh baking powder
7. 50 gram margarin
8. 50 gram mentega asin
9. 1 sendok makan susu kental manis cokelat
10. 1 sendok teh cokelat pasta
11. 100 gram selai stroberi, untuk olesan


Cara membuat bahan pertama :
1. kocok margarin dan mentega asin sampai lembut. Tambahkan susu kental manis putih. Kocok rata. Sisihkan.
2. Kocok kuning telur dan gula pasir sampai mengembang. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
3. Tuang ke kocokan margarin sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. Bagian dua bagian. Satu bagian
4. Tambahkan moka pasta. Aduk rata.
5. Tuang di loyang 22x22x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
6. Sisa adonan. Ambil sedikit. Tambahkan cokelat pasta. Aduk rata.
7. Tuang adonan putih di loyang yang sama. Sendokkan dibeberapa tempat dengan adonan cokelat
8. Sedikit ke dalam dan bentuk marmer.
9. Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat Celsius sampai matang.

Cara membuat bahan kedua :
1. Buat dengan cara yang sama untuk satu loyang untuk cokelat.
2. Ambil selembar cake moka. Oles dengan selai stroberi. Tutup dengan cake marmer. Oles lagi dengan selai stroberi. Tutup lagi dengan cake moka. Padatkan.
3. Untuk 24 potong

Selamat mencoba bersama keluarga dirumah,Jika puas dengan resep saya beritahu teman jika tidak puas maka puas-puasin aja :)



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Resep Kue Lapis Marmer